Polda NTB Perketat Pengamanan di Tempat Wisata Saat Libur Lebaran

    Polda NTB Perketat Pengamanan di Tempat Wisata Saat Libur Lebaran

    Mataram, NTB – Memasuki masa libur Lebaran, jumlah pengunjung di berbagai destinasi wisata di NTB mengalami peningkatan signifikan. 

    Untuk memastikan keamanan dan keselamatan masyarakat, Subsatgas PAM Jalur dan Obvit Transportasi Polda NTB dalam Ops Ketupat Rinjani 2025 melakukan pengamanan serta patroli dialogis di beberapa lokasi wisata, seperti Taman Narmada, Taman Suranadi, dan Kawasan Wisata Hutan Sesaot di Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Kamis (03/04/2025).

    Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol. Mohammad Kholid, SIK, menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Ketupat Rinjani 2025 yang bertujuan untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama perayaan Idul Fitri 1446 H.

    "Kami memastikan bahwa seluruh lokasi wisata tetap aman dan kondusif. Pengamanan yang dilakukan meliputi perlindungan terhadap pengunjung, barang bawaan mereka, serta kawasan wisata itu sendiri, " ujarnya.

    Selain menjaga keamanan, patroli dialogis juga dilakukan untuk mengimbau pengunjung agar selalu waspada, menjaga barang berharga, serta tidak membiarkan anak-anak di luar pengawasan orang tua.

    Dengan langkah ini, Polda NTB berharap masyarakat dapat menikmati liburan Lebaran dengan aman dan nyaman di berbagai destinasi wisata di Nusa Tenggara Barat. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Situasi Aman, Polresta Mataram...

    Artikel Berikutnya

    Kabid Propam Polda NTB Cek Senjata Api Personel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Kapolda NTB Buka Resmi Bimtek dan Uji Konsekuensi Informasi Publik Polda NTB
    Ribuan Penonton Padati Konser Anak Pulau 2025, Polresta Mataram Terjunkan Ratusan Personel Gabungan

    Ikuti Kami